Polisi Kejar Pelaku Pembuangan Bayi Dipasar Cekkeng Bulukumba

Rubrik Redaksi

RUBRIK.co.id, Bulukumba- Kepolisian polres Bulukumba masih melakukan penyelidikan terkait penemuan anak bayi laki-laki dipasar Cekkeng kecamatan Ujung Bulu Jumat 28 Februari 2020 pagi.

Kasat Reskrim polres Bulukumba AKP Berry Juana Putra mengatakan kalau saat ini penyidik tengah memeriksa saksi dan mengumpulkan informasi untuk mengetahui pelaku pembuangan anak bayi tersebut.

” Kasus penemuan anak bayi masih dalam proses penyelidikan kepolisian” Ujar Berry

Mantan kasat narkoba polres Pinrang ini mengatakan kalau saat ini bayi tersebut berada di RSUD Andi Sultan Andi Sultan Daeng Raja dan dalam pengawasan pihak kepolisian.

” Saya berharap bantuan masyarakat untuk melaporkan kalah ada bukti bukti lain yang mengarah ke pelaku pembuangan bayi tersebut” Kata Berry.

Sebelumnya bayi yang baru lahir di temukan warga di sekitaran pasar Cekkeng Bulukumba sekitar pukul 07:30 wita pagi.

Bayi tersebut pertama di temukan oleh anak sekolah yang sedang berolahraga di sekitar lokasi penemuan. (**)