Pemerintah Desa Tanah Harapan Gelar Musdes Khusus TA 2020

RUBRIK.co.id,RILAU ALE- Pemerintah Desa Tanah Harapan kecamatan Rilau Ale kabupaten Bulukumba Sulawesi Selatan melaksanakan Musyawarah Desa (Musdes), khusus Perubahan RKPdes ,APBdes tahun 2020 dan ferivikasi data Bantuan Langsung Tunai (BLT) dan Dana Desa (DD) dan perencanaan RPJMdes enam tahun kedepan Rabu 29 April 2010 di balai kantor desa.

Kegiatan Musyawarah Desa (Musdes), digelar juga untuk mengevaluasi semua kegiatan yang telah dilaksanakan dan yang belum dilaksanakan, Musdes memprioritaskan kegiatan desa yang akan dilaksanakan dan dibiayai oleh APBDes.

Musdes RKPDes dihadiri oleh kepala desa Tanah Harapan Arifin Para, pendamping kabupaten,Anggota BPD, tokoh masyarakat, tokoh agama, tim penggerak PKK, LPM, perwakilan pendidikan dan kesehatan, BUMDes, serta tokoh pemuda serta para kepala Dusun (Kadus).

Kepala Desa Tanah Harapan Arifin Para menyampaikan, pelaksanaan Musdes bertujuan untuk mengevaluasi guna bisa mensejahterakan masyarakat khususnya untuk Infrastruktur dan pemberdayaan masyarakat.

Sehingga, program Musdes harus terlaksana dengan baik agar hasilnya maksimal,” pintanya.

Arin sapaan akrabnya menambahkan, dengan adanya Musdes diharapakan desa akan terus maju melalui program yang dilaksanakan sesuai dengan usulan dari masyarakat.

“Dana Desa supaya digunakan sebaik-baiknya dan dialokasikan untuk kebutuhan masyarakat, bukan untuk yang lain,” tegasnya.(**)

Komentar