Bhabinkamtibmas Desa Lonrong Salurkan Bantuan Beras dari Mabes Polri

Rubrik Redaksi

RUBRIK.co.id,UJUNG LOE- Jajaran PolseK Ujung Loe polres Bulukumba melalui Bhabinkamtibmas desa Lonrong km menyalurkan bantuan beras dari Mabes Polri Jumat 12 Juni 2020.

Bhabinkamtibmas desa Lonrong Aiptu Burhanuddin menyerahkan bantuan beras kepada warga kurang mampu di beberapa kepala keluarga di tiga dusun di wilayah kerjanya didesa Lonrong.

Beras ini dibagikan kepada warga kurang mampu, khususnya warga terdampak pandemi Covid-19, di desa Lonrong,” ujar Burhanuddin.

“Penyerahan bantuan beras ini disalurkan kepada warga kurang mampu yang sudah didata sebelumnya,” jelas Bhabinkamtibmas.

Ia berharap bantuan tersebut bisa mengurangi beban hidup sehari-hari bagi warga yang terdampak Covid-19.

“Mudah-mudahan dengan bantuan ini sedikit membantu dalam pemenuhan kebutuhan sehari-hari kepada warga yang berdampak virus Covid-19,” tutupnya.(**)