RUBRIK.co.id, BULUKUMBA – Mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bulukumba, Andi Untung Pangki, memantapkan pilihan ke paslon nomor urut 4, Andi Muchtar Ali Yusuf dan Andi Edy Manaf. Andi Untung Pangki memiliki alasan sehingga melabuhkan pilihan ke Andi Utta dan Edy Manaf.
Menurutnya, kedua figur paslon nomor 4 tersebut yang terbaik dari terbaik. Dia menilai Andi Utta memiliki niat tulus membangun Bulukumba.
Dia menjamin tujuan Andi Utta maju benar-benar untuk Bulukumba. “Beliau beberapa kali bertemu saya. Dia memang punya visi misi membangun Bulukumba saya jamin itu,” kata Andi Untung pada Kampanye Dialogis di Desa Manjalling, Kecamatan Ujungloe, Jumat 16 Oktober 2020.
Andi Utta bagi Andi Untung adalah figur pemimpin yang pekerja keras. Andi Utta berhasil mencapai kesuksesan dari bawah dengan tekad kerja keras.
“Andi Utta itu orang pekerja keras. Demikian juga Andi Edy, Andi Utta pernah jadi penjual ikan, Andi Edy pernah jual solar, mereka sosok pekerja keras,” ungkap Andi Untung.
Selain pekerja keras, Paslon Nomor 4 kata Andi Untung berjiwa sosial. “Itu yang kita butuhkan, pemimpin yang mau bekerja dan berpikir keras bagi masyarakat. Punya jiwa sosial, jadi tidak hitung-hitungan,” kata Andi Untung.
Lebih jauh Andi Untung mengatakan bahwa Paslon Nomor 4 akan bekerja keras mewujudkan program yang dicanangkan. “Mari kita sama-sama buat perubahan untuk Bulukumba. Pilih nomor 4 jangan sampai nanti kita menyesal,” tegas Andi Untung.
Andi Untung menekankan visi misi Andi Utta dan Edy Manaf maju di Pilkada demi pelayanan dan kesejahterakan masyarakat Bulukumba secara adil.
“Sebagai contoh pada pertanian, HB akan memberikan subsidi pupuk, bibit unggul. Pemanfaatan sumber laut dengan program 1000 rumpon, pembangunan industri kopi dan pengelolaan ikan,” kata Andi Untung.
Menurutnya, Andi Utta ingin mengubah mindset petani yang sukses dan sejahtera. “Itu yang akan dirubah bahwa petani ini bisa sukses dan sejahtera kaya-kaya nantinya,” katanya.
Kampanye Dialogis terbatas HB dihadiri Andi Edy Manaf didampingi politisi senior Idris Aman, Ketua Partai Berkarya Darwis dan Sekretaris PKS Lukman Abdullah.(**)
Komentar