Daerah  

Hingga September Tahun ini Sudah 94 Kejadian Kebakaran di Kabupaten Bulukumba

IMG 20231002 WA0165
Ketfo: Petugas pemadam kebakaran saat memadamkan api

RUBRIK.co.id, BULUKUMBA- Pemadam kebakaran kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan mencatat ada sebanyak 94  peristiwa kebakaran terjadi di wilayah setempat selama periode Januari hingga September 2023.

“Dari jumlah itu,  di antaranya merupakan kejadian kebakaran non-bangunan atau di lahan terbuka,” kata Kepala Bidan Pemadam kebakaran kabupaten Bulukumba Muhammad Idham kepada wartawan Senin 2 Oktober  2023.

Menurut dia, kejadian kebakaran di musim kemarau ini peningkatannya cukup signifikan, terutama bagunanan (rumah) .

Sedangkan penanganan non kebakaran seperti  saran tawon dan yang lainya berjumlah 13 usaha penanganan.

Khusus bulan September lalu tercatat ada 9 kejadian kebakaran rumah dan 10 kebakaran lahan yang terjadi hampir di sepuluh kecamatan.

Menurut Muhammad Idham kalau puluhan peristiwa kebakaran sejak januari hingga September 2023 didominasi oleh kebakaran rumah disusul oleh kebakaran lahan milik warga.

” Kalau kebakaran rumah rata-rata penyebabnya adalah korsleting listrik sedangkan untuk lahan akibat ulah manusia yang membuang puntung rokok sembarangan termasuk melakukan pembakaran dilahan milik warga sendiri untuk menghilangkan tanaman sudah kering ” ujar Idham sapaan akrab Muhammad Idham kepada wartawan saat ditemui di ruang kerjanya.

Menurut dia, dampak dari musim kemarau juga menjadi salah satu penyebab terjadinya kebakaran di lahan terbuka.

Untuk itu, kata dia, pihaknya mengimbau beberapa hal kepada masyarakat sebagai langkah preventif untuk mencegah timbulnya kebakaran.

Ia mengimbau masyarakat agar tidak membakar sampah sembarangan, lalu tidak melakukan pembersihan alang-alang pada lahan kosong dengan cara dibakar.

Masyarakat juga diimbau agar tidak membuat api unggun di area yang rawan terjadi kebakaran, seperti lahan kosong dan alang-alang, serta tidak membuang puntung rokok yang rawan terjadi kebakaran.

“Segera melaporkan kejadian kebakaran melalui telpon (0413) 82113 agar nantinya bisa petugas pemadam kebakaran di lokasi yang terbakar” tutup Idham.(**)