RUBRIK.co.id, BULUKUMBA – Rumah Jabatan (Rujab) Wakil Bupati Bulukumba yang sebelumnya berada di jalan Matahari akan dipindahkan ke rumah jabatan yang baru nantinya di jalan Anggrek, kelurahan Caile, Kecamatan Ujung Bulu berdampingan dengan Rujab Bupati.
Pembangunan Rujab Baru Wakil Bupati Bulukumba Sedang Berjalan
Pembagunan rumah jabatan wakil bupati Bulukumba saat ini sementara berjalan di lokasi eks kantor Satuan Polisi Pamong Praja (satpol PP) yang pindah ke kantor DLKH
Sementara itu Nurmansyah Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) pembangunan mengatakan proyek tersebut menelan anggaran sekitar Rp2,8 miliar dengan pelaksana CV. Sinar Abadi.
Menurut Manca sapaan akrab PPK anggaran Rp2,8 miliar tersebut khusus bangunannya, belum termasuk interior, lansekap, pagar, dan pos jaga,” ujarnya.Ia menambahkan, untuk menyelesaikan pembangunan rumah jabatan Wakil Bupati hingga tahap akhir, masih dibutuhkan anggaran tambahan sekitar Rp4 miliar.***






