RUBRIK.co.id,SELAYAR- Kasat intelkam polres Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan Iptu Suparman menyempatkan diri mengunjungi Muh Asriadi 30 tahun anggota KPPS di rumahnya Senin 26 Februari 2024.
Iptu Suparman didampingi sejumlah anggotanya , komisioner KPU, ketua KPPS bertemu langsung dengan Muh Asriadi.
Kepada wartawan mantan KBO Intelkam polres Bulukumba ini mengatakan kalau Muh Asriadi merupakan honorer yang juga anggota KPPS di kecamatan Bontomanai, kabupaten Selayar.
Iptu Suparman mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian sosial kepolisian khususnya polres Selayar terhadap para penyelenggara demokrasi.
” Mereka juga adalah pahlawan demokrasi yang berjuang siang dan malam untuk kelancaran pesta demokrasi di Selayar terkhusus di Indonesia yang kita cintai ini,” ujarnya.
Menurut Suparman anggota KPPS tersebut bertugas pada TPS 1 Dusun Polebungin dan pada saat hari pemilihan tanggal 14 februari 2024 , lel. Muh. Asriadi Berangkat dari rumahnya menuju TPS tempat dimana ditugaskan mengalami kecelakaan saat naik motor sehingga mengalami patah tulang bahu pada bagian kiri.
Pada kesempatan tersebut Kasat Intel polres kepulauan Selayar memberikan bingkisan berupa buah-buahan kepada petugas KPPS dan menyampaikan terima kasih terhadap kinerja dan dedikasinya walaupun sakit namun tetap bisa menjalankan tugas dan tanggung jawab.
Terakhir Kasat intel juga berterima kasih kepada seluruh PPS maupun masyarakat Kecamatan Bontomanai yang telah mendukung sehingga pelaksanaan pemilu bisa berjalan dengan aman, tenang dan kondusif.(**)
Komentar