Lagi, Pencuri Motor Beraksi Di Desa Palambarae Gantarang Kali Ini Bawa Kabur Yamaha Vega R

RUBRIK.co.id,BULUKUMBA- Lagi pelaku pencurian sepeda motor (curanmor) beraksi di desa Palambarae, kecamatan Gantarang, kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan Minggu 23 februari 2025 sekitar pukul 08:30 wita.

Usran 37 warga desa Palambarae harus kehilangan sepeda motor miliknya yamaha Vega R DD 6663 VM yang diparkir Dipekarangan rumah warga saat hendak ke sawah miliknya.

Hanya berselang beberapa saat di sawah pagi itu saat kembali sepeda motor miliknya sudah hilang.

” Ada satu jam man di sawah pas saya pulang sudah hilang di tempatnya,” Kata Usran.

Usran bersama dengan warga mencoba mencari tahu keberadaan motornya dengan mencari informasi dari sejumlah warga dan akhirnya mendapatkan titik terang setelah membuka rekaman CCTV salah satu kios milik warga.

H Dahlan warga Bontonyeleng pemilik CCTV memperlihatkan rekaman dan akhinya terlihat diduga pelaku yang mengenakan celana pendek, jaket hitam tanpa mengenakan helm terlihat menunggangi motor korban dari arah Desa Palambarae ke Bontonyeleng.

” Ada rekaman CCTV warga saya minta tolong buka dan ternyata motor saya memang dicuri seorang lelaki sesuai rekaman video,” Ujar Ansar.

Aksi serupa pencurian sepeda motor beberapa hari lalu juga telah terjadi di desa Palambarae, warga dusun Paojawae harus kehilangan satu unit sepeda motor yamaha matic Fino.

Namun dari data yang dihimpun wartawan dari dua kejadian pencurian sepeda motor di desa Palambarae sampai saat ini belum terungkap oleh kepolisian.

Para pelaku bahkan terbilang sangat karena beraksi saat pagi dan sore hari. Warga berharap kepada pihak Kepolisian untuk memberikan rasa aman kepada warga terkhusus yang meiliki sepeda motor.***

Komentar