Kantongi 14 Kursi Di DPRD Sulsel, Golkar Hampir Pasti Berlabuh Ke Andi Sudirman Sulaiman

RUBRIK.co.id,BULUKUMBA- Partai Golongan Karya (Golkar) pada Pada Pileg 14 Februari lalu, Partai Golkar berhasil mengunci  14 kursi dari 11 Daerah Pemilihan di Sulawesi Selatan.

Pada pemilihan gubernur dan wakil gubernur Sulawesi selatan partai berlambang beringin ini sudah hampir pasti berlabuh ke pasangan bakal calon gubernur Andi Sudirman Sulaeman.

Untuk saat ini adik kandung menteri pertanian Republik Indonesia saat ini sudah mengantongi beberapa rekomendasi partai termasuk salah satunya adalah partai Gerindra Sulsel.

Sebelumnya, Andi Sudirman sudah resmi mendapatkan dukungan dari NasDem (17 kursi), Demokrat (7 kursi), Gerindra (13 kursi), dan PAN (4 kursi) yang sisa menunggu pengumuman dan diprediksi akan bertambah amunisi baru 14 Kursi dari Golkar.***

 

Komentar