Daerah  

DPMD Bulukumba Gelar Bimtek Peningkatan Kapasitas Perangkat Dan BPD Di Desa Bontonyeleng

Irwan Rubrik
Ketfo : DPMD kabupaten Bulukumba saat melakukan bimtek peningkatan kapasitas perangkat desa dan BPD

RUBRIK.co.id,BULUKUMBA- Dalam rangka meningkatkan kapasitas aparatur pemerintah desa dan BPD Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa (DPMD) kabupaten Bulukumba

menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) yang dilaksanakan di aula kantor Desa Bontonyeleng Selasa 15 Oktober 2024.

Bimbingan Teknis ini diikuti kepala Desa, aparat desa serta Badan Perpustakaan Desa (BPD) Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi dan kapasitas aparatur desa dalam menjalankan tugas-tugas pemerintahan, pembangunan, dan pelayanan kepada masyarakat.

Sementara itu Kepala Dinas DPMD yang diwakili seketaris Andi Mappatunru Asnur mengatakan pentingnya meningkatkan profesionalisme dan kualitas pelayanan aparatur desa demi tercapainya pembangunan desa yang berkelanjutan dan merata.

Andi Unru sapaan akrab Andi Mappatunru Asnur mengatakan bahwa salah satu fokus Bimtek untuk memperjelas kembali tugas pokok kepala desa, aparat desa termasuk tugas dan pungsi BPD.

Menurutnta bahwa pelaksanaan tugas dan fungsi oleh Aparatur Pemerintah Desa dan BPD ini sangat penting untuk menyokong pembangunan yang ada di desa.

“Dengan adanya kegiatan ini Aparatur Desa dan BPD mampu melaksanakan fungsinya di desa dalam upaya pelaksanaan pembangunan desa untuk mencapai desa yg maju dan mandiri dan berkeadilan sosial. Senantiasa beradaptasi dengan sistem yang ada apalagi mengenai penganggaran,” jelasnya.

Andi Tunru menambahkan kalau yang penting harus diketahui adalah tugas BPBD salah satunya adalah melakukan pengawasan kinerja kepala desa.

Pelaksanaan pengawasan dilakukan melalui, perencanaan kegiatan pemerintah desa, pelaksanaan kegiatan dan pelaporan penyelenggaraan pemerintah desa.

” Intinya bentuk pengawasan BPD berupa monitoring dan evaluasi,” Katanya.

Selain itu BPD juga harus selalu hadir di tengah masyarakat untuk menampung semua aspirasi.

Bukan hanya BPBD bahkan aparatur desa juga diingatkan tugas pokok dan tupoksinya masing-masing seperti Kepala Urusan (Kaur) dan Kepala Seksi di desa.

Dalam kegiatan bimtek peningkatan kapasitas perangkat desa dan BPD di juga di hadiri oleh kepala desa Bontonyeleng Andi Mauragawali , seketaris DPMD, kepala seksi keuangan serta semua anggota BPD, kadus serta aparatur desa.***