Daerah  

Dukung ketahanan pangan, Polisi bersama Kades Dan Warga Tanam Jagung di Desa Bontonyeleng

Irwan Rubrik
IMG 20250510
Ketfo: Polisi bersama kepala desa Bontonyeleng, kadus dan warga saat menanam jagung untuk mendukung swasembada pangan

RUBRIK.co.id,BULUKUMBA- Anggota Polsek Gantarang Aiptu Ikbal bersama dengan kepala desa , kadus dan warga di desa Bontonyeleng menyelenggarakan kegiatan bertanam jagung tanah dalam rangka mewujudkan ketahanan pangan di wilayah setempat Sabtu 10 Mei 2025.

Kegiatan dikordinir langsung oleh kepala desa Bontonyeleng kecamatan Gantarang Andi Mauragawali.

Kegiatan penanaman jagung ini merupakan wujud nyata dukungan Polri, khususnya Polres Polres Bulukumba terhadap program pemerintah dalam mewujudkan ketahanan pangan nasional,” ucap kepala desa Bontonyeleng Andi Mauragawali didampingi anggota polsek Gantarang Aiptu Ikbal dan kadus Tapaleo dan Seka.

Opu sapaan akrab kades Bontonyeleng Andi Mauragawali berharap kegiatan ini dapat menginspirasi masyarakat untuk lebih peduli terhadap ketahanan pangan dan turut serta berpartisipasi aktif dalam program-program serupa.

“Kami juga akan terus berkoordinasi dengan kelompok tani dan pihak terkait untuk memastikan program ini berhasil,” ucapnya.

Dia juga menjelaskan jagung diperkirakan sudah dapat dipanen dalam waktu sekitar tiga bulan ke depan.

“Koordinasi dengan kelompok tani akan terus dilakukan untuk memastikan kelancaran proses hingga panen, ” katanya.

Sementara itu mewakili kapolsek Gantarang Aiptu Ikbal mengatakan kegiatan ini merupakan bagian dari program pemerintah dalam rangka mewujudkan ketahanan pangan nasional yang dicanangkan oleh Presiden Republik Indonesia.

Kami sangat mengapresiasi  dukungan dari kepala desa Bontonyeleng dan jajaranya serta warga dalam kegiatan penanaman jagung ini. Ini merupakan langkah konkret dalam memperkuat ketahanan pangan di wilayah kami. Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat dan menjadi contoh bagi wilayah lain.” katanya.***