Daerah  

Nama yang Lolos Penjaringan Perangkat Desa Bontonyeleng

Irwan Rubrik
Ketfo : Dua nama (dalam lingkaran) yang lolos dalam penjaringan perangkat desa Bontonyeleng

RUBRIK.co.id,BULUKUMBA- Prosespenjaringan penerimaan dua perangkat desa Bontonyeleng, kecamatan Gantarang, kabupaten Bulukumba telah berakhir dua nama dinyatakan lolos setelah melakukan proses tes.

Lima orang calon yang sebelumnya ikut mendaftar dalam penjaringan Kepala Urusan (Kaur) Perencanaan dan Kepala Seksi (Kasi) Pelayanan desa Bontonyeleng.

Kepala Desa Bontonyeleng Andi Mauragawali yang dikonfirmasi wartawan mengatakan kalau semua tes telah dilalui oleh lima pendaftar di desanya.

Menurut Opu sapaan akrab Andi Mauragawali kalau tes yang telah dilalui lima pendaftar yakni tes tertulis, wawancara, dari tes tersebut dua calon dinyatakan lolos karena peringkingan. Husnul Fatimah sebagai Kaur Perencanaan dan Radiatul Aulia sebagai Kasi Pelayanan.***