RUBRIK.co.id,BULUKUMBA- Satu oknum pegawai dinyatakan positif usai pemerintah kabupaten Bulukumba menggelar tes urine di gedung pinisi jalan jenderal Sudirman, kamis 26 Juni 2025.
Sebanyak ratusan ASN dan non ASN yang mengikuti apel pagi yang dimpin bupati Andi Muchtar Ali Yusuf langsung dites urine.
Dikonfirmasi wartawan AKP H. Akhmad Rizal kasat narkoba polres Bulukumba membenarkan kalau satu orang oknum pegawai positf.
” Satu orang positif, tapi bukan konsumsi narkoba,” Tegas H.Akhmad.
Menurut H. Akhmad Rizal yang bersangkutan mengkonsumsi obat Benzodisepine, sehingga urinenya mengandung psikotropika gol 4,” kata Polisi putra kelahiran Bulukumba.
Penggunaan obat Benzodisepine dibuktikan dengan diperlihatkannya resep dokter dari yang bersangkutan.
Bupati Bulukumba melalui Kabid Humas Diskominfo Andi Ayatullah Ahmad mengatakan kalau seluruh ASN dan non-ASN di Pemkab Bulukumba benar-benar bersih dari penyalahgunaan narkoba,” ujarnya.
Seperti menurut Andi Ayatullah Rabu kemarin bapak bupati menginstruksikan tes urine massal kepada sekitar 600 pegawai non-ASN di RSUD H.A. Sulthan Dg. Radja. Hasilnya, satu orang dinyatakan positif mengonsumsi narkoba.
Bahkan, pada April 2025 lalu, saat memimpin Rapat Koordinasi bersama para pejabat, Bupati juga melakukan hal serupa, tes urine mendadak terhadap pejabat dan staf Pemkab.
Tindakan ini membuktikan bahwa Pemkab Bulukumba tidak hanya mendeklarasikan perang terhadap narkoba, tapi juga melakukan langkah nyata dan berani tanpa pandang bulu.***






