Traffic Light di Kota Bulukumba Rusak, Hati-hati Berkendara Saat Malam Hari

Irwan Rubrik
traffic light bulukumba rusak malam
Ketfo: Traffic light di perempatan jalan Melati ke Rujab Bupati Bulukumba rusak tidak berfungsi

RUBRIK.co.id, BULUKUMBA – Lampu rambu-rambu lalu-lintas di Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan banyak yang rusak dan membahayakan pengendara yang lewat terutama ketika malam hari.

Dari pantauan rubrik.co.id hampir semua traffic light di kota Bulukumba rusak tak berfungsi termasuk di perempatan jalan Melati menuju rujab bupati juga risak .

“Di perempatan jalan melati menuju rumah jabatan Bupati dan SMAN 8 Bulukumba terbilang paling rawan juga karena siang malam padat kendaraan,” kata Rahmat Afandi pengendara yang melintas Jumat malam 1 Agustus 2025.

Menurutnya, jalan tersebut sering ia lalui, dan merasa khawatir terlebih malam hari dikarenakan hampir semua traffic light dalam kota Bulukumba rusak.

Sejumlah Perempatan di Bulukumba Rawan Kecelakaan

“Bagaimana tidak kuwatir ada saja traffic light masih ad pengendara yang menerobos lampu merah apalagi sudah tidak ada,” katanya.

Mahdalena karyawan swasta mengatakan kalau dia selalu pulang malam berkendara di dalam kota dan hampir semua traffic light rusak.

“Saya biasanya pulang kerja malam, jadi saya harus hati-hati dan tidak berani laju, apalagi lampu merah rusak,” kata Lena

Dia berharap agar pemerintah yang memiliki kewenangan terhadap lampu rambu-rambu  tersebut bisa segera  memperbaiki dikarenakan sangat membahayakan pengendara.

“Kitakan tidak mau kecelakaan semakin banyak di Bulukumba untuk itu harapan kita agar traffic light bisa segera dilakukan perbaikan,” kata Lena. ***