Gaji Anggota Dewan Senayan Rp100 Juta lebih Perbulan

Irwan Rubrik
ilustrasi gedung DPR RI sebagai simbol pembahasan gaji anggota dewan
Ilustrasi (foto-int)

RUBRIK.co.id – Gaji Wakil Rakyat di Senayan yang berjumlah sebanyak 580 orang, perorang anggota dewan menerima gaji mencapai Rp100 juta perbulan.

Hal ini juga diungkapkan salah seorang anggota DPR dari komisi I TB Hasanuddin yang mengatakan gaji legislator Senayan lebih dari Rp100 juta per bulan.

“Bisa mencapai Rp100 juta lebih perbulan,” ujar TB Hasanuddin yang dikutip dari Rubic News, Minggu 17 Agustus 2025.

Pernyataan Legislator soal Gaji DPR

Sebagai kompensasi, pemerintah menambahkan sekitar Rp 50 juta per bulan pada pendapatan bersih setiap anggota dewan.

“Kan, tidak dapat rumah. Dapat rumah itu tambah Rp 50 juta. Jadi take home pay itu lebih dari Rp 100 juta, so what gitu loh,” ujar dia.

Hasanuddin menegaskan, jumlah itu sudah cukup untuk kebutuhan pribadi dan keluarganya.

Hasanuddin menegaskan, jumlah tersebut sudah termasuk pengganti fasilitas rumah dinas dan dianggap cukup bagi para legislator.

Pernyataan yang dilontarkan politisi berusia 72 tahun tersebut pun langsung memicu reaksi warganet di media sosial, mulai dari TikTok hingga Facebook.

Reaksi Publik dan Tanggapan Legislator Lainnya

Sementara itu Wakil Ketua Komisi II DPR dari Fraksi Partai Golkar, Zulfikar Arse Sadikin, turut menambahkan perspektifnya mengenai tantangan mendapatkan penghasilan halal.

Anggota DPR ini menegaskan kenaikan gaji sudah sesuai aturan dan kompensasi atas hilangnya fasilitas rumah dinas, bukan semata untuk menaikkan pendapatan pribadi.

Di tengah kondisi ekonomi yang sulit bagi masyarakat umum, kenaikan gaji ini jadi sorotan tajam dan memicu diskusi tentang keadilan dan transparansi penghasilan pejabat publik.***