Kades Taccorong Terjun Langsung Bersihkan Tumpukan Sampah di Tepi Jalan 

Irwan Syah
Kepala Desa Taccorong membersihkan sampah di tepi jalan
Ketfo: Kades Taccorong Jamri saat memberikan sampah di tepi jalan

RUBRIK.co.id, BULUKUMBA – Kurangnya kesadaran sebagian warga untuk membuang sampah pada tempatnya terbilang masih sangat kurang, salah satunya di wilayah desa Taccorong, kecamatan Gantarang sejumlah titik dijadikan sebagai tempat pembuangan akhir.

Kepala Desa Turun Tangan Bersihkan Sampah

Kepala desa Taccorong Jamri yang melihat adanya tumpukan sampah di tepi jalan sekitar kampus STIKES Panrita Husada kabupaten Bulukumba.

Dari postingan akun facebook anggota BPD Desa Taccorong terlihat Jamri dengan menggunakan pakai dinas lengkap sigap terjung langsung mengumpulkan sampah dan langsung membakar ditempat didampingi sejumlah warga.

“Tabe, di sampaikan kepada warga yang merasa dirinya biasa buang sampah di Ponci Desa Taccorong Jalan Poros kampus stikes, Buanglah sampahta pada tempatnya.

Sehatki selalu bapak kepala desa.

Ayoo peduliki dengan kebersihan.

Kebersihan adalah bagian dari imam” tulis akun Facebook Akbar Ackbar.

Dari pantauan wartawan jalan poros kampus Stikes beberapa titik dijadikan sebagai tempat pembuangan sampah warga, sehingga hampir setiap hari terlihat tumpukan.***