Polres Bulukumba Target 17 September 2025 Penerbitan SKCK PPPK Rampung 

Irwan Syah
Petugas Polres Bulukumba mempercepat penerbitan SKCK PPPK
Ketfo : Wakil Bupati Bulukumba H Andi Edy Manaf didampingi Kapolres AKBP Restu Wijayanto saat turun memantau proses pembuatan SKCK Senin 15 September 2025

RUBRIK.co.id, BULUKUMBA – Polres Bulukumba menargetkan penerbitan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) untuk 4800 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) rampung pada Rabu 17 September 2025 pekan ini.

Kapolres Bulukumba AKBP Restu Wijayanto melalui kasat Intel Iptu H Muliadi kepada rubrik.co.id mengatakan kalau sampai Senin 15 September 2025 sore sudah sekitar 4000 an lembar SKCK honorer PPPK paruh waktu telah tercetak.

“Sore tadi saya sudah kroscek sama operator sudah ada sekitar 4000 an lembar SKCK sudah tercetak,” ujarnya.

Pelayanan Dikebut Hingga Tengah Malam

Kasat Intel mengatakan untuk malan ini pelayanan kembali dibuka untuk berkas sebelumnya masuk dan telah dicetak untuk dibagikan kepada pemohon.

Sehingga menurutnya kalau kemunkinan besar Selasa besok hanya sekitar ratusan yang tersisa dan Rabu pekan ini akan diselesaikan semua.

“Mohon doanya semoga Rabu ini SKCK saudara-saudara kita PPPK paruh waktu bisa dirampungkan, mengingat batas waktu sampai tanggal 22 September,” ujarnya.

Lanjut kasat Intel kalau dia menjamin semua PPPK paruh waktu di kabupaten Bulukumba akan mendapatkan SKCK sebelum batas waktu pendaftaran.

Sementara itu Ismar salah seorang pemohon SKCK mengaku setia menunggu antrian untuk mendapatkan SKCK sebagai kelengkapan administrasi mengingat batas waktu tinggal beberapa hari lagi.

“Sebenarnya yang teman-teman takutkan adalah jaringan saat mendaftar online nanti, makanya banyak PPPK yang rela menunggu sampai malam hari di polres,” ujar Iskar.

Mengenai pelayan, Isra mengaku sangat mengapresiasi kerja keras pihak kepolisian dalam melayani ribuan honorer PPPK untuk mendapatkan SKCK sebagai syarat kelengkapan administrasi.

“Terimakasih tidak terhingga untuk bapak-bapak polisi di polres Bulukumba yang rela bekerja 24 jam untuk melayani kami semua, semoga Allah SWT membalas dengan pahala yang berlipat ganda,” tutup Isra. ***