Artis  

King Nassar Juri Tamu Babak Result Malam Kedua Top 6 DA7 Indosiar

Azka Fachri
DA7 Indosiar
DA7 di Indosiar. Foto ist

Rubrik.co.id – King Nassar dipastikan menjadi juri tamu pada Babak Result Malam Kedua Top 6 Dangdut Academy 7 (DA7), yang digelar Senin, 1 Desember 2025 dan disiarkan langsung di Indosiar serta Vidio.

Kehadiran King Nassar menjadi sorotan utama karena ia akan turut menentukan siapa yang lolos ke Top 5 dan siapa yang harus tersenggol pada malam penentuan tersebut.

Pada babak ini, satu academia dengan perolehan virtual gift tertinggi otomatis melaju ke Top 5, sementara empat lainnya diselamatkan langsung oleh juri, menyisakan satu peserta dengan dukungan terendah untuk tereliminasi.

6 Peserta Bersaing Ketat

Persaingan menuju Top 5 semakin ketat setelah Grup 1 dan Grup 2 sama-sama mencatat hasil maksimal pada babak show.

Grup 1—yang terdiri atas Arbil Asahan, Tasya Tangsel, dan April Cirebon—meraih tiga standing ovation masing-masing pada konser result 26 November 2025 berkat penampilan duet yang merata kuat.

Hal serupa terjadi pada Grup 2 beranggotakan Mutia Bone Bolango, Valen Pamekasan, dan Mila Bogor, di mana seluruh peserta memperoleh tiga standing ovation pada konser show 25 November 2025.

Rangkaian kompetisi ini menjadi kelanjutan dari konser Show dan Result Top 6 yang dimulai sejak 24 November, dengan seluruh academia menunjukkan performa terbaik untuk mengamankan posisi menuju babak berikutnya.

Konser penentuan sendiri dijadwalkan tayang mulai pukul 22.00 WITA atau mengikuti jadwal resmi Indosiar. ***