Gala Premiere Film TIMUR di XXI Epicentrum, Tayang Perdana 18 Desember 2025

Azka Fachri
Gala Premiere Film TIMUR
Gala Premiere Film TIMUR. Foto @X Habis Nonton Film

Rubrik.co.id – Suasana berbeda terasa di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta, saat Gala Premiere film TIMUR digelar pada Jumat malam. Area bioskop seketika berubah menyerupai hutan lebat lengkap dengan dedaunan, elemen alam, dan pencahayaan temaram, menciptakan pengalaman imersif bagi para tamu undangan.

Nuansa tersebut sengaja dibuat untuk membawa penonton masuk ke atmosfer cerita yang penuh ketegangan.

Film TIMUR terinspirasi dari kisah nyata operasi penyelamatan sandera di Timor Timur. Dari trailer hingga promo yang beredar, film ini menawarkan ketegangan tinggi, aksi intens, dan detail realistis mengenai dinamika misi penyelamatan di medan konflik.

Yang membuat film ini semakin spesial adalah statusnya sebagai proyek perdana Uwais Pictures, rumah produksi baru yang didirikan oleh aktor laga internasional Iko Uwais.

Studio ini lahir dari ambisi Iko untuk menghadirkan film laga Indonesia berstandar global, menggabungkan cerita kuat dengan koreografi aksi yang khas.

Film Perdana Uwais Pictures

Berbekal pengalaman panjangnya di film-film seperti The Raid, Mile 22, hingga Stuber, Iko membawa pendekatan profesional yang matang ke proyek pertamanya sebagai produser.

Lebih jauh, TIMUR juga menjadi debut Iko Uwais sebagai sutradara. Selama ini dikenal sebagai aktor dan koreografer aksi, kini Iko mengambil peran penuh di balik layar.

Ia mengaku proses penyutradaraan ini menjadi tantangan tersendiri sekaligus langkah penting dalam perkembangan kariernya.

“Film memberikan penghormatan pada kisah yang menginspirasinya,” ujar Iko dalam sambutannya pada Gala Premiere.

Di tengah pesatnya pertumbuhan industri film nasional, munculnya karya-karya aksi seperti TIMUR memberi harapan baru.

Beberapa film Indonesia belakangan ini bahkan masuk daftar film terlaris sepanjang masa, menunjukkan meningkatnya kepercayaan publik terhadap film lokal.

Dengan nama besar Iko Uwais, TIMUR digadang-gadang menjadi salah satu film yang ikut mendorong standar baru dalam genre laga Indonesia.

Film TIMUR dijadwalkan tayang di bioskop mulai 18 Desember 2025. Menariknya, karya dari Iko Uwais ini menjadi satu-satunya film Indonesia yang tayang pada pekan tersebut.

Hal ini membuat perhatian publik semakin tertuju pada debut penyutradaraan Iko, yang berpotensi menjadi pembuka jalan bagi film-film aksi Indonesia lain di masa mendatang. ***