Rubrik.co.id – Rangkaian babak puncak Dangdut Academy 7 (DA7) akan berlanjut ke Grand Final Kedua yang dijadwalkan berlangsung pada 24 Desember 2025.
Konser ini akan disiarkan secara live di Indosiar dan Vidio.com, melanjutkan persaingan sengit antara dua finalis tersisa, Tasya Tangerang Selatan dan Valen Pamekasan.
Berbeda dengan konser sebelumnya, Grand Final 2 DA7 akan mengusung konsep Mini Konser.
Dalam tema ini, masing-masing finalis akan tampil layaknya menggelar konser pribadi di panggung Dangdut Academy 7.
Tasya dan Valen diberi ruang lebih luas untuk menunjukkan karakter musikal, kekuatan vokal, serta kemampuan membangun interaksi dengan penonton, seolah tampil di panggung milik mereka sendiri.
Konsep mini konser ini diharapkan mampu menampilkan sisi terbaik kedua finalis secara lebih utuh.
Selain membawakan lagu-lagu unggulan, Tasya dan Valen juga dituntut untuk menunjukkan kematangan sebagai seorang entertainer, bukan sekadar peserta kompetisi.
Konser Grand Final 2 Belum Penentuan Juara
Meski bertajuk grand final, Grand Final Kedua DA7 belum menjadi malam penentuan juara.
Pada tahap ini, persaingan masih berfokus pada pengumpulan dukungan Virtual Gift dari pemirsa.
Perolehan Virtual Gift di malam kedua akan digabungkan dengan hasil malam sebelumnya dan malam penentuan nanti.
Penentuan juara Dangdut Academy 7 baru akan dilakukan pada Grand Final Ketiga atau Konser Kemenangan, yang akan menjadi puncak kompetisi.
Gelar juara sepenuhnya ditentukan berdasarkan akumulasi perolehan Virtual Gift dari seluruh rangkaian konser grand final.
Konsep mini konser dan persaingan yang masih terbuka membuat Grand Final 2 DA7 pada 24 Desember 2025 diprediksi akan berlangsung semakin seru. ***






