Jadwal Penentuan Juara DA7 Indosiar, Disaksikan 6 Juri Utama

Azka Fachri
Tasya DA7
Tasya DA7

Rubrik.co.id – Dangdut Academy 7 (DA7) resmi memasuki malam paling menentukan. Penentuan juara DA7 akan digelar dalam Konser Kemenangan (Grand Final 3) yang disiarkan langsung oleh Indosiar dan dapat disaksikan melalui platform Vidio.

Malam puncak ini menjadi akhir dari rangkaian panjang kompetisi dangdut terbesar di Tanah Air.

Konser Kemenangan DA7 menjadi ajang penentuan siapa yang berhak menyandang gelar Juara Dangdut Academy 7. Dua finalis tersisa, Valen Pamekasan dan Tasya Tangerang Selatan, akan kembali tampil maksimal di hadapan publik dan jajaran juri papan atas.

Indosiar menghadirkan enam juri besar untuk menyaksikan langsung malam penentuan juara tersebut.

Mereka adalah Lesti Kejora, Dewi Perssik, Wika Salim, Soimah Pancawati, Iyeth Bustami, dan Rita Sugiarto. Kehadiran enam nama besar ini menambah bobot dan kemeriahan konser kemenangan DA7.

Juara Tidak Berdasar Juri

Meski disaksikan enam juri, penentuan juara DA7 tidak berdasarkan penilaian juri.

Sejak babak grand final dimulai, Indosiar telah menegaskan bahwa pemenang ditentukan melalui akumulasi perolehan Virtual Gift dari seluruh rangkaian konser, mulai Grand Final 1, Grand Final 2, hingga Konser Kemenangan.

Sebelumnya, pada Grand Final 1, Valen unggul sementara dalam perolehan Virtual Gift.

Namun persaingan masih terbuka lebar setelah Grand Final 2 bertema Mini Konser, di mana masing-masing finalis tampil layaknya menggelar konser pribadi di panggung DA7.

Konser Kemenangan menjadi panggung terakhir bagi Valen dan Tasya untuk mengumpulkan dukungan pemirsa.

Dukungan Virtual Gift di malam ini akan menjadi penentu akhir, sekaligus menjawab siapa yang keluar sebagai juara Dangdut Academy 7. ***