RUBRIK.co.id – Menjadi ibu sekaligus wanita karier memang tidak mudah, apalagi bagi seorang new mom (ibu baru).
Beres masa cuti melahirkan, mau tak mau ibu harus kembali kepada rutinitas kantornya. Tak jarang urusan pekerjaan membuat ibu jauh dari anaknya.
Padahal, peneliti dari University of Virginia Samantha Tornello mengatakan, satu tahun pertama kehidupan anak merupakan momen tepat untuk memperkuat ikatan batin antara ibu dan anak (bonding).
Ikatan itulah yang nantinya akan menjadi penentu hubungan ibu dengan anak dan anak dengan sekitarnya di masa depan.
Adapun cara meningkatkan bonding antara ibu dan anak adalah melalui aktivitas yang melibatkan kontak fisik, seperti sentuhan.
Sentuhan sendiri punya segudang manfaat. Tak sedikit riset yang membuktikan hal ini. Salah satunya, penelitian Jens Brauer, Annett Schirmer, dan rekannya yang dimuat dalam jurnal Cerebral Cortex.
Menurut studi tersebut, seseorang yang sering mendapat sentuhan ibu sejak kecil cenderung memiliki tingkat kecerdasan emosional tinggi dan lebih mudah bergaul ketika dewasa.
Komentar