RUBRIK.co.id,BULUKUMBA- Warga Desa Lembang Lohe , kecamatan Kajang, Kabupaten Bulukumba bernama Fahmi ditemukan tewas dengan kondisi mengenaskan usai tertimpa longsor di jalan Poros Kampung Kassi-Rawoe Rabu malam 3 Juli 2024 sekitar pukul 22:30 WITA.
Kepala Desa Lembang Lohe Edy Haryono yang dikonfirmasi wartawan melalui pesan WhatsAppnya membenarkan peristiwa maut tersebut.
Menurut Edy hujan deras yang mengguyur wilayah kecamatan Kajang menyebabkan salah satu jalan di poros Kassi-Raoe kajang longsor (amblas).
Korban yang saat itu tengah mengendarai sepeda motor sedang melintas di lokasi, tiba-tiba jalan yang dilalui korban amblas sehingga motor dan korban terjatuh ke tepi jalan hingga material jalan bercampur tanah dan batu mengenai korban hingga tewas di tempat.
” Jalan yang dia lalui tiba-tiba amblas sehingga motor dan korban terjatuh dan ditimpa material jalan hingga meninggal di tempat,” kata Edy Haryono.
Korban mengalami serius di bagian kepala yang pecah akibat tertimpa material jalan amblas.
“Memang di situ setelah hujan warga kasi tanda-tanda hati-hati (jalanan akan amblas), namun malamnya sudah kejadian,” ujarnya.
Menurut informasi korban pertama kali ditemukan seorang sopir yang melintas di TKP. Melihat motor korban yang jatuh ke pinggir jalan, sang sopir kemudian melapor ke warga sekitar.
“Nanti ada sopir mobil pikap yang melintas melihat bahwa ada orang jatuh. Dia lihat motornya. Baru warga menuju ke TKP untuk evakuasi,” tuturnya.
Jenazah korban telah dikebumikan oleh keluarga di desa Lembang Lohe.***






