Daerah  

Desa Tanah Harapan Sukses Gelar Musdesus Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih

Irwan Rubrik
IMG 20250522
Ketfo: Suasana acara pembentukan koperasi merah putih di desa Tanah Harapan, kecamatan Rilau Ale

RUBRIK.co.id,BULUKUMBA- Bertempat di aula kantor desa Tanah Harapan, kecamatan Rilau Ale, kabupaten Bulukumba telah digelar Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) pembentukan Koperasi Desa Merah Putih kamis 22 Mei 2025.

Turut hadir dalam Musdesus tersebut yakni
perwakilan Dinas Koperasi dan perwakilan dari dinas DPMD kabupaten Bulukumba perwakilan camat Rilau Ale, bhabinkamtibmas, babinsa, Ketua BPD Desa Tanah Harapan serta sejumlah perwakilan warga lainya.

Kepala desa Tanah Harapan Arifin menyampaikan apresiasi atas kehadiran seluruh undangan. Beliau menjelaskan bahwa pembentukan koperasi merupakan bagian dari regulasi dan program pemerintah pusat yang bertujuan meningkatkan perekonomian desa melalui wadah organisasi ekonomi seperti koperasi.

Arifin Para mendorong agar seluruh potensi desa, seperti pelayanan kesehatan dengan apotek desa penyedia obat-obatan, hingga masalah hasil panen petani.

Bukan hanya itu pentingnya sinergi antara Pemerintah Desa dan koperasi. Ia berharap seluruh warga desa dapat menjadi pendiri sekaligus anggota koperasi, melihatnya sebagai kesempatan emas untuk mengembangkan potensi bersama dan mengembalikan keuntungan bagi desa.

Muh Yusran rani terpilih dan diberikan amanah menjadi ketua koperasi merah putih desa Tanah Harapan

Sementara itu dari dinas DPMD kabupaten Bulukumba H Andi Agus Salim mengatakan
bahwa program pemerintah saat ini adalah membangkitkan perekonomian dari tingkat desa, menjadikan pembentukan koperasi ini sebagai kebutuhan wajib hukumnya untuk legitimasi lembaga ekonomi desa.

H Agus Salim berharap kedepanya dengan adanya koperasi merah putih di desa mampu merubah perekonomian warga yang ada di desa.

” Tujuannya adanya koperasi desa merah putih akan kembali ke masyarakat juga nantinya,katanya.***