Daerah  

Ratusan Paket Makanan Program Makanan Bergizi Gratis Untuk Siswa Ditemukan Basi di SMPN 2 Bulukumba

Irwan Rubrik
IMG 20250523
Ketfo: Ratusan kotak makanan MBG untuk siswa SMPN 2 Bulukumba yang basi

RUBRIK.co.id,BULUKUMBA- Ratusan  kotak makanan dari untuk siswa di SMPN 2 Bulukumba basi dan mengeluarkan bau busuk dari Program Makan Bergizi Gratis (MBG) milik Presiden Prabowo untuk meningkatkan gizi dan konsentrasi belajar siswa mendapat sorotan Jumat 22 Mei 2025.

Sebanyak 712 paket makanan yang diperuntukkan bagi siswa kelas 7 hingga 9 di SMPN 2 Bulukumba itu kini menumpuk di depan ruangan guru.

Omprengan Menu makanan bergizi gratis itu berisi nasi goreng merah dan nasi goreng kecap itu enggan dimakan para siswa. Mereka mengeluhkan bau tak sedap dari ompreng (tempat makan) mereka saat dibuka.

Kepala SMPN 2 Bulukumba, Sahiruddin mengatakan untuk MBG kali ini ada dua jenis makanan yang pihaknya terima. Yakni Nasi goreng merah dan nasi kecap.

” Yang nasi goreng merah sudah basi, sedangkan yang nasi kecap nasinya masih mentah dan tidak enak dimakan,” katanya.

Makanan tersebut disuplai oleh penyedia lokal yang beralamat di Jalan Matahari, Bulukumba.

Sahiruddin sangat menyayangkan kejadian ini. Menurutnya, program MBG yang dicanangkan sebagai salah satu terobosan Presiden Prabowo untuk mencerdaskan anak bangsa justru mencoreng nama baikpemerintah.

” Kami sangat kecewa. Ini seharusnya menjadi program unggulan untuk membantu siswa, apalagi banyak dari mereka berasal dari keluarga kurang mampu. Tapi kenyataannya malah menyakiti dan merugikan mereka,” ujarnya.***