Nirwan Arifuddin Dukung Appi Di Bursa Calon Ketua DPD Golkar Sulsel

Irwan Rubrik
Ketua DPD II Golkar Bulukumba Nirwan Arifuddin sedang bersama Walikota
Ketfo: Ketua partai Golkar Bulukumba Nirwan arifuddin bersama dengan calon ketua DPD Golkar Sulsel Appi

RUBRIK.co.id,BULUKUMBA- Nirwan Arifuddin yang merupakan ketua partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Bulukumba resmi langsung bermanuver dengan menyatakan sikap mendukung wali kota makassar Munafri Arifuddin atau Appi sebagai calon ketua DPD Golkar sulawesi selatan dalam bursa pemilihan ketua Selasa 27 Mei 2025.

Nirwan Arifuddin mengatakan bahwa keputusan ini diambil secara aklamasi dan merupakan aspirasi murni dari seluruh pengurus di tingkat kabupaten.

“Pleno hari ini kita gelar untuk menentukan arah dukungan kepada calon Ketua DPD Golkar Sulsel. Dari beberapa nama yang beredar, seluruh peserta sepakat mendukung Pak Appi. Tidak ada satupun yang menyebut nama lain,” ujar Nirwan  usai pleno, Senin 27 Mei 2025.

Menurut Nirwan, selain memiliki pengalaman mumpuni sebagai kepala daerah, sosok Appi dinilai memenuhi kriteria kepemimpinan partai berdasarkan prinsip PDLT (Prestasi, Dedikasi, Loyalitas, dan Tidak Tercela). Ia juga dianggap mampu membawa Golkar lebih kuat karena memiliki elektabilitas dan kapasitas politik yang terbukti.

“Pak Appi bukan hanya wali kota, tapi juga pernah terpilih anggota DPRD Sulsel tapi mundur dan kemudian terpilih lagi jadi walikota Makassar. Beliau menambah kursi Golkar di Makassar dan memimpin kota dengan penduduk lebih dari dua juta jiwa,” tambahnya.

Nirwan menyebut bahwa dukungan kepada Appi bukan hanya datang dari Bulukumba, tapi juga dari sejumlah daerah lain di Sulawesi Selatan seperti Soppeng, Wajo, Sinjai, Takalar, Maros, Pangkep, Sidrap, hingga Toraja. Ia juga mengklaim bahwa komunikasi dengan wilayah lainnya, termasuk Luwu Utara, Luwu Timur, dan Selayar masih terus dijalin.

Menariknya, usai ditetapkan sebagai kandidat yang didukung, Appi sempat menyapa langsung pengurus Golkar Bulukumba melalui video call dari mobil dinasnya. Interaksi ini disebut semakin memperkuat semangat dan soliditas kader Golkar di daerah tersebut.

“Dukungan ini sifatnya final. Tidak akan ada rekomendasi lain dari Bulukumba,” tegas Nirwan.

Menutup pernyataannya, Nirwan berharap agar kepemimpinan Golkar ke depan bisa lebih dekat dengan masyarakat. “Golkar hari ini bukan lagi suara Golkar adalah suara rakyat, tapi suara rakyat adalah suara Golkar. Kami butuh pemimpin muda yang enerjik dan berani turun ke bawah. Dan itu ada pada sosok Pak Api,” ujarnya.

Senada disampaikan oleh pengurus Golkar mereka satu suara mendukung Appi untuk memimpin Golkar Sulsel.

“Kami yakin jika beliau pak Appi memimpin Golkar Sulsel, akan lebih besar dan semakin maju kedepan,” kata Hamzah Argo, Wakil Ketua bidang kajian strategis dan kebijakan publik.

Rencananya, pengurus Golkar Bulukumba akan segera menyerahkan langsung rekomendasi tersebut kepada Ketua DPD Golkar Sulsel dalam waktu dekat.***