Daerah  

Semua PNS Pemkab Bulukumba Diminta Di Tes Urine

Irwan Rubrik
Ketfo: Syamsir anggota DPRD Bulukumba dari PKB

RUBRIK.co.id,BULUKUMBA- Adanya tiga orang oknum pegawai negeri sipil (PNS) terjerat kasus narkoba membuat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bulukumba meminta semua PNS dites urine tanpa terkecuali.

Hal ini diungkapkan oleh Syamsir anggota DPRD Bulukumba dari partai kebangkitan bangsa (PKB) yang mengaku sangat prihatin terhadap maraknya peredaran dan korban narkoba di kalangan pegawai negeri sipil di Bulukumba.

“Saya baca diberita sejak Januari sampai bulan ini sudah tercatat ada 3 orang oknum PNS terjerat narkoba terakhir baru-baru ini oknum pegawai Disekertariat DPRD Bulukumba sendiri,” kata Syamsir Kamis 12 Juni 2025.

Menurut Ancy Siregar sapaan akrab Syamsir mengatakan dua orang oknum ASN pemkab dan 1 orang oknum ASN sipir lapas Bulukumba yang terjerat narkoba membuktikan kalau saat ini peredaran narkoba di Bulukumba sudah sangat mengewatirkan ditambah sejumlah remaja bahkan anak di bawah umur juga ikut terlibat dalam penggunaan dan peredaran narkoba jenis baru yakni sinte (tembakau gorila).

Ancy meminta agar pemerintah kabupaten Bulukumba segera melakukan tes urine secara dadakan kepada seluruh PNS yang ada di Bulukumba agar dapat mendeteksi adanya oknum lain yang terlibat penggunaan narkoba.

” Kita harus cegah dari sekarang mereka yang pengguna adalah korban yang harus diberantas bersama adalah para pelaku yang memang menjual narkoba,” Tegas Ancy.

Dalam tes urine nantinya pemkab diminta tidak tebang pilih bahkan semua pejabat termasuk kepala dinas juga harus di tes urine untuk memastikan agar semua pejabat di Bulukumba bebas dari penggunan narkoba.

Sementara itu data yang diperoleh dari polres Bulukumba selama Januari sampai Juni sudah ada tiga orang oknum PNS yang ditangkap dalam kasus narkoba.

Dari ketiga oknum sato pegawai kecamatan, satu sekretariat DPRD dan satunya lagi adalah oknum pegawai lapas kelas II Bulukumba.

” Selama Januari sampai juni tahun ini ada tiga orang oknum PNS yang terlibat dalam kasus narkoba terakhir beberapa hari lalu kita amankan lagi satu orang oknum,” Kata KBO Res Narkoba Polres Bulukumba Ipda Hendra Yunus.***