RUBRIK.co.id,BULUKUMBA- Mobil mini bus merek toyota avanza terbakar di dalam bengkel mobil di lingkungan Alaraiya, Kelurahan Mayamppa, kecamatan Ujung loe, kabupaten Bulukumba,Selasa 1 Juli 2025 sekira pukul 11:30 wita.
Informasi yang dihimpun rubrik.co.id, mengatakan saat itu mekanik sedang melakukan pengelasan tiba-tiba terjadi kebakaran dibagian depan mobil yang diduga berasal dari percikan api.
Api terus membesar hingga menyebabkan hampir seluruh body mobil hangus terbakar.
Pemilik bengkel yang panik langsung meminta bantuan warga sekitar dan tidak lama kemudian pemadam kebakaran datang untuk membantu memadamkan api.
“Menurut keterangan pemilik bengkel saat itu dia sedang mengelas bagian body bawah mobil tiba-tiba bagian atas jok terbakar,” Kata Komandan regu pemadam kebakaran Bulukumba Arfan.
Sementara itu Kepala Seksi Sapra Satpol PP dan Damkar dan Penyelamatan Andi Baso Sullewatang yang dikonfirmasi wartawan membenarkan peristiwa mobil terbakar di salah satu bengkel di kelurahan Mayamppa, kecamatan Ujung loe.
” Benar tadi kejadiannya sekitar jam 11:30 wita, hampir semua body mobil terbakar,” Kata Andi Baso.
Menurut Andi Baso pemilik mobil yang terbakar adalah Fire Ikrar Basta warga dusun Kurasa, Desa Palambarae, kecamatan Gantarang.
Andi Baso melanjutkan, ndalam peristiwa kebakaran mobil di bengkel tidak menyebabkan korban jiwa, namun sempat membuat kepanikan warga sekitar.
Dibantu warga Damkar berhasil memadamkan api yang membakar mobil tersebut.***






