RUBRIK.co.id, BULUKUMBA – Aksi pelajar bolos sekolah diatensi Satpol PP Kabupaten Bulukumba. Aparat penegak peraturan daerah (perda) ini terus menggencarkan patroli di tempat umum untuk menekan terjadinya kenakalan remaja yang menimbulkan keresahan masyarakat.
Pelajar yang kedapatan bolos sekolah terancam sanksi pembinaan berikut dilaporkan ke masing-masing sekolah dan orang tua.
Satpol PP Bulukumba Intensifkan Patroli Pelajar Bolos
Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran para remaja, sekaligus mengantisipasi perilaku menyimpang pelajar agar tercapainya tujuan pendidikan.
”Karena memang kalau kenakalan remaja terus dibiarkan, akan berpotensi menimbulkan keresahan masyarakat,” kata kepala Satuan Polisi Pamon Praja kabupaten Bulukumba Andi Hasbullah, Jumat 1 Agustus 2025.
Andi Hasbullah, menegaskan bahwa razia semacam ini akan terus dilakukan secara intensif sebagai bagian dari upaya menjaga ketertiban umum dan masa depan generasi muda.
“Kami tidak akan berhenti sampai di sini. Ini menjadi komitmen kami dalam mendukung ketertiban umum dan menjaga generasi muda dari pengaruh lingkungan yang tidak baik. Kegiatan seperti ini akan terus kami tingkatkan,” tegasnya.
Sementara itu anggota DPRD kabupaten Bulukumba Syamsir mendukung langkah pemerintah kabupaten dalam hal ini satuan polisi pamong praja kabupaten Bulukumba untuk melakukan razia terhadap pelajar yang bolos.
DPRD Bulukumba Dukung Razia Demi Disiplin Pelajar
“Kegiatan seperti itu tentunya sangat penting, karena untuk meningkatkan disiplin dan kehadiran pelajar di sekolah,” katanya.
Menurut politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) kehadiran pelajar di sekolah merupakan pondasi penting dalam membangun generasi muda yang berkualitas. Dengan mendukung razia terhadap pelajar yang membolos, kita dapat mendorong mereka untuk hadir di sekolah secara konsisten,” ucapnya.
Dia menekankan, pentingnya menjaga kedisiplinan para pelajar sebagai persiapan mereka untuk masa depan. Dengan menjalani pendidikan yang baik dan disiplin di sekolah, pelajar akan memiliki bekal yang kuat untuk menghadapi tantangan di masa depan.
Ia juga berharap bahwa razia tersebut akan dilakukan secara rutin dan tidak hanya sekedar sebagai tindakan penegakan hukum. Melainkan juga sebagai upaya pembinaan terhadap pelajar yang terlibat dalam membolos sekolah.
“Kita harus memberikan pendekatan yang bijak kepada mereka, bukan hanya sanksi saja. Perlu menciptakan lingkungan pendidikan yang positif dan memberikan dorongan kepada pelajar untuk menghadiri sekolah dengan sukarela,” bebernya.
Dari kegiatan razia pelajar bolos sekolah sudah dilaksanakan beberapa hari lalu. Bahkan Satpol PP berhasil menjaring beberapa pelajar yang sedang bolos sekolah yang mangkal dibeberapa titik diantara di hutan kota Bulukumba. ***






