Petugas BPBD Bulukumba Terkena Mesin Senso Saat Bekerja, Paha Nyaris Putus

Irwan Syah
petugas BPBD Bulukumba terluka akibat mesin senso

RUBRIK.co.id, BULUKUMBA – Insiden kecelakaan kerja menimpa salah satu petugas Badan Penanggungan Bencana Daerah (BPBD) kabupaten Bulukumba, Muh Sulhan Hasan mengalami luka serius setelah tekena mesin senso saat bertugas, Sabtu 6 September 2025.

Insiden terjadi saat dia melakukan penebangan pohon di depan SDN 41 Kelurahan Jalanjang, kecamatan Gantarang, Sabtu sore sekitar pukul 14:00 WITA.

Kepala BPBD kabupaten Bulukumba Andi Hasbullah melalui Kepala Bidan Logistik dan Kedaruratan Abdul Haris mengatakan saat itu Muh Sulhan Hasan sedang bertugas untuk memangkas pohon di depan SDN 41 Kelurahan Jalanjang, saat sementara memotong tangkai jatuh ke mesin dan mesin terpental dan mengenai paha sebelah kiri dan nyaris putus.

“Saat mesin senso terkena tangkai pohon mesin berbalik arah ke paha korban sehingga mengalami luka serius dan nyaris putus,” ujar Abdul Haris.

Evakuasi dan Penanganan Medis Korban

Saat kejadian korban masih sempat turun dari atas pohon dan setelah sampai dibawa korban baru mengalami pusing karena pendarahan.

Melihat kondisi korban yang mengalami luka parah, Abdul Haris memutuskan untuk melarikan korban ke RSUD Andi Sultan Daeng Radja.

“Menurut dokter di rumah sakit kalau korban akan menjalani operasi,” kata Abdul Haris.

Ditambahkan Abdul Haris baru kali ini ada kejadian yang dialami oleh petugas dari BPBD saat melaksanakan tugas pemangkasan dan penebangan pohon.***