Artis  

Ribuan Orang dan Ratusan Mobil Antar Syaqirah Pulang Kampung ke Sidrap

Azka Fachri
Syaqirah DA7 didambut pendukung
Syaqirah DA7 didambut pendukung saat pulkam.

Rubrik.co.id – Ribuan pendukung memadati jalur penjemputan kontestan Dangdut Academy 7 (DA7), Andi Syaqirah Jainal, saat pulang kampung dari Jakarta menuju Kabupaten Sidrap pada Minggu, 23 November 2025.

Penjemputan besar-besaran dilakukan sejak Syaqirah tiba di Bandara Sultan Hasanuddin Makassar pagi hari.

Sekitar 700 mobil dan lebih dari 200 sepeda motor mengikuti iring-iringan kendaraan yang mengantar Syaqirah menuju Sidrap.

Konvoi tersebut bergerak melewati jalur Trans Sulawesi dengan disambut penggemar di sejumlah titik sepanjang poros Makassar – Pangkep – Barru.

Warga rela menunggu berjam-jam di pinggir jalan hanya untuk melihat langsung idola mereka.

“Mereka berdiri berjam-jam di pinggir jalan, basah kuyup, keringat bercampur hujan… hanya demi satu nama: Syaqirah. Begini besarnya cinta Pangkep untuk peri kecil kebanggaannya,” tulis Sani, seorang warga, dalam unggahan di Facebook.

Setibanya di Sidrap, Syaqirah langsung menuju Rumah Jabatan Bupati sebelum pulang ke rumah orang tuanya di Tanrutedong/Kalosi Alau.

Pemerintah setempat juga menyiapkan penyambutan resmi, di mana Bupati Sidrap dijadwalkan menerima Syaqirah pada Senin, 24 November 2025 pukul 10.00 WITA di kantor SKPD.

Pada Senin malam, 24 November 2025 (malam Selasa), Syaqirah akan menggelar konser dan temu penggemar di Lapangan Andi Takko Tanrutedong Sidrap mulai pukul 21.00 WITA sebagai bentuk ucapan terima kasih atas dukungan masyarakat.

Tersenggol di Dangdut Academy 7

Syaqirah pulang kampung setelah tersenggol dari panggung Dangdut Academy 7 pada Result Show Rabu malam, 19 November 2025. Ia gagal mengumpulkan dukungan tertinggi dari akumulasi virtual gift dan penilaian juri.

Persaingan berlangsung ketat ketika Syaqirah dan Mutia dari Bone Bolango sama-sama mengumpulkan 20 juta virtual gift, namun Mutia unggul tipis dalam total dukungan dan otomatis melaju ke Top 6.

Sementara itu, juri memilih menyelamatkan peserta lain, sehingga Syaqirah menjadi satu-satunya akademia yang tereliminasi di babak Top 7.

Meski terhenti, Syaqirah tetap mencuri perhatian publik dengan penampilan konsisten dan dukungan besar dari masyarakat Sidrap serta Sulawesi Selatan sepanjang kompetisinya.

Enam peserta lainnya kini melanjutkan persaingan di panggung megah Dangdut Academy 7.