RUBRIK.co.id,Bulukumba- Masyarakat Bulukumba mulai mengeluhkan naiknya harga gula pasir yang dijual para pedagang di pasar tradisional maupun di swalayan hingga mencapai Rp16.000/Kg sampai Rp. 17.000/Kg dari sebelumnya sekitar Rp12.000/kg.
Hasil pantauan di pasar pasar tradisional Bontonyeleng kecamatan Gantarang Bulukumba terlihat para pedagang menawarkan harga gula pasir Rp. 17.000/Kg kepada para warga.
Jubaida pedagang barang-barang kebutuhan pokok di pasar tradisional lainya di Gantarang mengatakan, kenaikkan harga gula tersebut sudah terjadi sejak pekan lalu mulai dari Rp12.500 menjadi Rp15.000 dan sekarang Rp 17 .000/Kg.
“Ada juga pedagang lain yang menjual dengan harga Rp18.000/Kg, namun saya masih bertahan dengan harga Rp17.000/Kg,” ujarnya.
Rosmiati pembeli yang ditemui di lokasi pasar mengakui kalau harga gula pasir sekarang ini sudah naik. Ia baru saja membeli satu kg gula dengan harga Rp17.000/Kg, pada hal minggu lalu masih dijual Rp12.500
“Saya takut harga gula pasir ini terus bergerak naik. Mudah-mudahan ada perhatian dari Pemerintah terkait naiknya harga gula pasir, apalagi menjelang ramdahan yang akan jatuh April 2020.
Sementara itu salah seorang karyawan minimarket, Kiki Fatmala mengatakan kalau stok gula di tempat jualnya juga berkurang, bahkan dalam satu hari semua stok gula pasir habis di borong pembeli.
” Gula pasir cepat sekali habis, biasanya tidak sampai satu jam semua habis diborong pembeli” Katanya. (**)
Komentar