RUBRIK.co.id, BULUKUMBA — Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bulukumba menggelar kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) terhadap pelaksanaan program dan kegiatan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk Triwulan I tahun anggaran 2025. Kegiatan ini berlangsung selama tiga hari, mulai 21 hingga 23 Mei 2025.
Monev dilaksanakan oleh masing-masing komisi DPRD bersama mitra kerja sesuai dengan bidang tugasnya. Setiap harinya, satu komisi menjadwalkan pertemuan dengan tiga OPD untuk mengevaluasi progres program dan keuangan, termasuk mengidentifikasi kendala dalam pelaksanaan program kerja.
Wakil Ketua DPRD Bulukumba, Syahruni Haris, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari fungsi pengawasan legislatif. Menurutnya, monitoring ini penting untuk memastikan pelaksanaan pembangunan dan pelayanan publik berjalan sesuai rencana, serta menjunjung prinsip transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan anggaran daerah.
“Target serapan di triwulan pertama memang masih rendah karena masih tahap persiapan. Nanti di triwulan kedua biasanya baru mulai meningkat. Kalau di sisi pendapatan, kita sudah bisa lihat progresnya. Target pendapatan untuk triwulan pertama Bappeda 21 persen perdagangan 40 persen,” jelas Syahruni.
Ia juga menambahkan bahwa DPRD memberikan sejumlah catatan terhadap program yang telah ditetapkan dalam anggaran 2025.
“Program-program yang tidak terdampak efisiensi harus dikejar targetnya. Kita sudah masuk triwulan II, jadi perlu dilihat sudah sejauh mana realisasi serapan anggarannya,” ujarnya.
Hasil dari kegiatan Monev ini akan dirumuskan dalam bentuk rekomendasi yang akan disampaikan kepada pemerintah daerah sebagai bahan evaluasi dan perbaikan, guna meningkatkan kualitas pelayanan dan pembangunan di Bulukumba. (**)






